Bedanya Sepatu Sepak Bola, Futsal, Basket, Badminton dan Tenis

Hari ini mau main sepakbola, lusa ada janji main basket, weekend ada yang ngajak main futsal. Emang enak banget kalau udah join di #GeloraIndonesia. Eh, tapi kalau olahraganya banyak gitu, Team Gelora jangan lupa menyesuaikan sepatunya, ya!

Ya emang sih, beberapa cowok relatif suka memakai satu sepatu buat semua aktivitas, mulai olahraga, ngampus, ngantor, jalan-jalan, dll. Gelora Indonesia mau berbagi pengetahuan nih tentang karakteristik sepatu yang berbeda-beda, sesuai berbagai jenis olahraga. Sepatu untuk satu jenis olahraga, belum tentu cocok digunakan di tipe olahraga lain. Kok bisa?

Jadi, sepatu apa dong yang cocok kalau main sepakbola? Kalau main futsal, pake sepatu apa? Basketan, pake sepatu yang gimana? Nah daripada bingung, kita coba bedah satu persatu ya karakteristik sepatu berdasarkan jenis olahraganya.

Sepatu Basket
Umumnya sepatu basket punya sol sepatu dengan motif herringbone (zigzag). Motif ini membantu kita berhenti dan bergerak dengan cepat. Dengan motif sol sepatu tersebut, pemain basket tidak akan mudah terpeleset saat sedang bertanding dan juga bisa menghentikan langkah secara mendadak dengan baik. Umumnya saat bermain basket di dalam ruangan, dengan lantai yang terbuat dari kayu, kamu perlu sol sepatu yang tipis.

Air Jordan shoes in basketball hoop hanging on net during daytime



Sepatu Sepakbola
Berbeda dengan sepatu basket, sepatu sepakbola memiliki keunikan di mana solnya dilengkapi dengan beberapa studs atau pul yang bentuknya mirip duri tumpul. Studs atau pul itu berguna sebagai alat penjaga keseimbangan agar pemain sepak bola tidak mudah terpeleset saat lari di lapangan rumput. Studs atau pul di sepatu bola ada yang menyatu dengan sol dan ada yang terpisah, bahannya juga ada yang terbuat dari plastik, karet, dan logam.

Perbedaan sepatu olahraga bola, basket, badminton, dan tenis.



Sepatu Futsal
Olahraga futsal memang agak mirip dengan sepakbola. Namun dengan perbedaan ukuran lapangan yang lebih kecil dan bahan dasar lapangan yang terbuat dari lantai cor, maka bentuk sepatu futsal pun juga didesain berbeda dengan sepatu sepakbola. Pada sepatu sepak bola terdapat pul yang berfungsi sebagai penguat pijakan kaki pada tanah supaya tidak licin, sedangkan sepatu futsal menggunakan sol karet yang berfungsi sebagai penguat pijakan kaki saat bermain di lantai atau rumput sintetis; satu fakta yang membuatnya mirip sama sepatu kets biasa. Makanya banyak orang yang pakai sepatu futsal sebagai sepatu sehari-harinya, secara sekarang ini juga sudah banyak model sepatu futsal yang keren dan cocok buat dipakai hangout.

Sepatu Badminton
Badminton merupakan olahraga yang sangat mengandalkan kelincahan dan kecepatan bergerak. Karena itu sepatu badminton didesain sedemikian rupa untuk mendukung setiap pergerakan yang kerap dilakukan dalam olahraga ini. Sepatu badminton dibuat untuk meningkatkan stabilitas gerakan lateral dengan kecepatan tinggi, bergerak maju, mundur, maupun menyamping. Oleh sebab itu, ada sol khusus yang dibuat pada sepatu badminton, dengan permukaan tapak yang rata berbentuk radial berbahan dasar karet. Melalui desain sepatu tersebut, pemain tidak akan merasa licin, karena solnya mencengkeram lantai dengan kuat saat pemain melakukan gerakan yang cepat.

Sepatu Tenis
Sekilas, sepatu tenis hampir mirip dengan sepatu lari umumnya, tetapi sepatu tenis biasanya lebih berat dan lebih ramping dibandingkan sepatu lari. Hal ini dikarenakan ketika bermain tenis, yang diutamakan ialah kelincahan dalam bergerak mengejar bola. Namun, karena lapangan tenis umumnya terbagi dari dua jenis, yaitu hard court dan clay court, maka jenis sepatunya pun berbeda. Umumnya bermain tenis pada hard court membutuhkan sepatu yang solid dan memiliki cengkraman kuat sekaligus melindungi kaki dari gesekan berlebih, sementara lapangan lain membutuhkan sepatu yang lebih fleksibel dan bisa menghalau tanah. Untuk sepatu tenis pada hard court, pola sol pada bagian bawah adalah kombinasi pola herringbone atau zigzag. Tujuan utamanya untuk meningkatkan daya cengkeram agar tidak tergelincir ketika bermanuver. Kombinasi ini juga berfungsi agar pijakan mantap dan menyerap tekanan ketika bergerak. Berbeda dengan clay court, sepatu ini memiliki pola sol zig-zag yang lebih penuh. Pola ini diterapkan dengan tujuan agar pemain tidak tergelincir karena lapangan tanah lebih licin, serta mengurangi tanah yang menempel pada bagian bawah sepatu.

Nah, sekarang Team Gelora sudah tahu kan perbedaannya. Jadi nanti ketika bermain di Gelora Indonesia, pakailah sepatu yang tepat dengan olahraga yang kita mainkan agar tidak mudah cedera dan bisa perform dengan baik.

Source: juara.bolasport.com dan https://bp-guide.id

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s